Iran akan Evakuasi Warganya dari Ukraina
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran mengatakan, Tehran sedang mengupayakan sebuah penerbangan khusus ke Ukraina untuk mengevakuasi warganya.
Saeed Khatibzadeh menuturkan pada Kamis (24/2/2022) bahwa sejak awal ketegangan di Ukraina, sebuah gugus tugas manajemen dibentuk di Kementerian Luar Negeri.
"Menteri Luar Negeri Hossein Amir-Abdollahian secara pribadi mengikuti kondisi warga Iran di Ukraina melalui diplomasi aktif," tambahnya.
Amir-Abdollahian telah menghubungi Duta Besar Iran untuk Ukraina, Manouchehr Moradi, dan merekomendasikan langkah-langkah yang diperlukan mengenai warga Iran, terutama mahasiswa yang belajar di negara itu. Menlu juga memerintahkan kedutaan untuk menyediakan layanan 24 jam bagi warga Iran.
Khatibzadeh menjelaskan bahwa kami telah mengeluarkan dua pemberitahuan yang memperingatkan warga Iran untuk menjauh titik kritis, dan kami membuka hotline 24 jam di Iran dan kedutaan di Kiev.
Jubir Kemenlu Iran lebih lanjut menandaskan kami menjalin kontak dengan kedua belah pihak yang berkonflik dan menekankan bahwa keamanan warga kami adalah prioritas.
"Kemenlu sedang berupaya untuk mendapatkan izin penerbangan khusus untuk mengevakuasi warga Iran dari Ukraina," pungkasnya. (RM)