Ali Bagheri: Zionis Bahkan Tak Bisa Bermimpi Serang Iran
Deputi Menteri Luar Negeri Iran urusan politik mengatakan, Rezim Zionis bahkan tidak bisa bermimpi untuk menyerang Iran.
Ali Bagheri Kani, Selasa (5/7/2022) dalam wawancara dengan stasiun televisi Al Masirah ditanya seputar beberapa ancaman pejabat Rezim Zionis terhadap Republik Islam Iran.
Ia menuturkan, "Zionis bahkan tidak bisa bermimpi untuk menyerang Iran, dan jika suatu waktu bermimpi menyerang Iran, maka yakinlah bahwa ia tidak akan bangun lagi dari tidurnya."
Kampanye Iranfobia selama bertahun-tahun dijalankan oleh para pemimpin Rezim Zionis, dengan beberapa tujuan di antaranya menyingkirkan Iran, menciptakan gangguan dalam interaksi regional dan internasional, serta upaya untuk membangun koalisi tekanan maksimum terhadap Iran.
Pada saat yang sama, strategi menciptakan ketakutan di benak orang-orang Yahudi di wilayah pendudukan, dan wilayah dunia yang lain, termasuk di Timur Tengah, dan di antara masyarakat Amerika Serikat, adalah fondasi kebijakan-kebijakan Zionis.
Dalam beberapa dekade terakhir, para pemimpin Zionis berulangkali mengancam Iran, dan mempraktikan terorisme pemerintah terhadap Republik Islam Iran. (HS)