Abdollahian: Iran akan Balas Resolusi IAEA
Nov 19, 2022 16:54 Asia/Jakarta
Menteri Luar Negeri Republik Islam Iran mengatakan, Tehran akan memberikan balasan setimpal atas resolusi Badan Energi Atom Internasional, IAEA.
Hossein Amir Abdollahian hari ini, Sabtu (19/11/2022) melakukan pertemuan dengan Menlu Oman, Sayyid Badr Albusaidi di Tehran.
Setelah bertemu, Menlu Iran dan Oman menggelar konferensi pers bersama. Di awal jumpa pers itu, Menlu Iran menuturkan, hubungan dua negara berlandaskan persahabatan.
"Kami berterimakasih atas upaya konstruktif Oman dalam membantu Iran, mencabut sanksi-sanksi tidak adil. Kami menganggap berharga upaya-upaya Oman untuk membantu mencapai kesepakatan final nuklir Iran," imbuhnya.
Menlu Iran menegaskan, "Kami percaya negara-negara kawasan memiliki kemampuan menjaga perdamaian dan keamanan kawasannya. Kami menilai kehadiran pasukan asing di kawasan mengancam perdamaian dan stabilitas regional."
Sehubungan dengan resolusi anti-Iran terbaru IAEA, Abdollahian menuturkan, "IAEA telah melakukan langkah tidak konstruktif, padahal dua minggu lalu delegasi Kemenlu dan Badan Energi Atom Iran berkunjung ke Wina, dan mencapai kesepakatan dengan IAEA."
"Akan tetapi dalam rangka mengacaukan kondisi dalam negeri, dan menerapkan tekanan maksimum, dalam beberapa hari terakhir, AS mengusulkan sebuah resolusi dan kembali menyalahgunakan IAEA, tentunya kami akan memberikan balasan setimpal," pungkasnya. (HS)
Tags