Delegasi Iran dan Kuba Berdialog untuk Tingkatkan Kerja Sama
(last modified Sat, 17 Jun 2023 09:25:11 GMT )
Jun 17, 2023 16:25 Asia/Jakarta
  • Delegasi Iran dan Kuba di Havana, Kamis (15/6/2023)
    Delegasi Iran dan Kuba di Havana, Kamis (15/6/2023)

Delegasi tingkat tinggi ekonomi dan politik Republik Islam Iran dan Kuba bertemu dan berdialog untuk membahas cara-cara peningkatan hubungan bilateral dan kerja sama di berbagai sektor, terutama di sektor teknologi.

Pemerintah Tehran dan Havana menandatangani enam dokumen kerja sama. Penandatanganan dokumen kerja sama ini dilakukan di hadapan Presiden Republik Islam Iran Sayid Ebrahim Raisi dan Presien Kuba Miguel Diaz-Canel.

Di antara dokumen kerja sama yang ditandatangani pada hari Kamis (15/6/2023) adalah kerja sama di bidang yurisdiksi, kerja sama politik yang komprehensif, hubungan bea cukai, dan kerja sama di bidang teknologi informasi.

Sejak kemenangan Revolusi Islam, Iran telah menjalin hubungan baik dengan beberapa negara di kawasan Amerika Latin, seperti Nikaragua, Kuba, Venezuela, dan Bolivia, yang memiliki sejarah panjang melawan imperialisme dan arogansi global yang dipimpin oleh Amerika Serikat.

Selama beberapa tahun terakhir, hubungan antara Iran dan negara-negara penting di Amerika Latin selalu meningkat di bidang politik, ekonomi, komersial, industri, energi, medis, dan lainnya.

Sayid Ebrahim Raisi, Presiden Republik Islam Iran memulai lawatannya ke kawasan Amerika Latin dengan mengunjungi Venezuela, Nikaragua, dan Kuba. (RA)