Amir Hatami Bertemu Menlu Venezuela
https://parstoday.ir/id/news/iran-i66461-amir_hatami_bertemu_menlu_venezuela
Menteri Pertahanan Republik Islam Iran Amir Hatami bertemu dengan menteri luar negeri dan menteri perencanaan Venezuela.
(last modified 2026-01-04T14:42:38+00:00 )
Jan 12, 2019 16:08 Asia/Jakarta
  • Amir Hatami bersama Menlu Venezuela Jorge Arreaza
    Amir Hatami bersama Menlu Venezuela Jorge Arreaza

Menteri Pertahanan Republik Islam Iran Amir Hatami bertemu dengan menteri luar negeri dan menteri perencanaan Venezuela.

IRIB melaporkan, Amir Hatami yang berada di Caracas untuk menghadiri acara pelantikan Presiden Venezuela, Nicolas Maduro saat bertemu dengan Menlu Jorge Arreaza dan Menteri Perencanaan negara ini, Ricardo Prieto membicarakan isu-isu internasional, hubungan dan kerja sama bilateral.

Amir Hatami dan Nicolas Maduro

 

Menhan Iran menilai berlanjutnya dukungan rakyat Venezuela terhadap pemerintah negara ini meski ada represi dari Amerika mengindikasikan kesadaran rakyat untuk menanggung biaya independensi.

 

Amir Hatami menyebut resistensi bangsa Iran melawan empat dekade konspirasi dan makar musuh terutama Amerika Serikat merupakan contah nyata dari wawasan dan tuntutan independen bangsa Iran.

 

Presiden Venezuela hari Kamis mengucapkan sumpah jabatan dan memulai periode kedua jabatannya.

 

Nicolas Maduro pada Mei 2018 meraih 68 persen suara di pilpres Venezuela dan kembali menjabat sebagai presiden untuk masa jabatan enam tahun kedepan. (MF)