Ekspor Emas Merah Iran ke Eropa
Pengusaha dari Republik Islam Iran telah mendirikan sebuah rumah kaca industri Safron (Saffron) terbesar di Provinsi Azerbaijan Barat.
Setelah melakukan penelitian dan eksperimen selama tiga tahun, dia telah memasuki tahap panen industri dari produk-produk Emas Merah yang sangat berharga ini.
Bahkan, pengusaha rumah kaca industri Saffron terbesar di Iran ini telah mampu memanen empat tahap Saffron.
"Safron diekspor ke Teluk Persia dan negara-negara Eropa, tetapi karena kualitas dan kuantitas Safron industri ini, maka pelanggan utama produk tersebut adalah orang-orang Eropa, terutama Jerman," kata Loghman Koohestani dalam sebuah wawancara eksklusif dengan Iran Press.
Dia menambahkan, kami mengganti penanaman tradisional dengan metode penanaman modern untuk meningkatkan panen dan mencegah kerentanan penanaman tradisional.
Republik Islam Iran memproduksi sekitar 90 persen Saffron dunia dan sekarang produksi Emas Merah ini berlangsung di 24 provinsi. (RA)