Militer AS Tangkap 50 Milisinya di Suriah karena Spionase
(last modified Tue, 02 Aug 2022 09:33:15 GMT )
Aug 02, 2022 16:33 Asia/Jakarta
  • pasukan AS di Suriah
    pasukan AS di Suriah

Pasukan Amerika Serikat menangkap 50 milisi bersenjata bayarannya di Suriah, karena dituduh melakukan aksi mata-mata untuk "pihak asing".

Dalam sebuah peristiwa luar biasa, militer AS menangkap 50 milisi bayarannya karena dituduh menjadi mata-mata pihak asing yaitu pemerintah Suriah.
 
"Kelima puluh milisi bayaran AS itu ditangkap karena dituduh menjalin kontak dengan pemerintah Suriah, dan sekutu-sekutu Damaskus, dan membocorkan informasi terkait jumlah minyak yang dikeluarkan dari sumur-sumur minyak yang diduduki pasukan AS, jumlah tentara dan peralatan yang ditempatkan di pangkalan-pangkalan militer dan sekitarnya," tulis Sputnik, Selasa (2/8/2022).
 
Keluarga orang-orang yang ditangkap itu kepada Sputnik mengatakan, mereka awalnya berpatroli di ladang minyak Al Omar, di timur laut Provinsi Deir Ezzor, lalu ditangkap pasukan Kurdi, atas perintah militer AS.
 
Di sisi lain, penangkapan ini menjadi bahan lelucon bagi sebagian masyarakat Suriah, pasukan penjajah menangkap warga Suriah, karena dituduh bekerja sama dan menjadi mata-mata pemerintahnya sendiri. (HS)

Tags