Pejabat Irak: Penempatan Pasukan Cegah Masuknya Teroris ke Iran
https://parstoday.ir/id/news/west_asia-i134904-pejabat_irak_penempatan_pasukan_cegah_masuknya_teroris_ke_iran
Seorang pejabat Irak menjelaskan detail penempatan pasukan negara itu di perbatasan Iran dan Turki. Menurutnya, dua brigade pasukan Irak sudah ditempatkan di perbatasan Iran dan Turki.
(last modified 2025-07-30T06:25:16+00:00 )
Des 06, 2022 21:20 Asia/Jakarta
  • tentara Irak
    tentara Irak

Seorang pejabat Irak menjelaskan detail penempatan pasukan negara itu di perbatasan Iran dan Turki. Menurutnya, dua brigade pasukan Irak sudah ditempatkan di perbatasan Iran dan Turki.

Situs Al Alam Al Jadeed, Selasa (6/12/2022) melaporkan, pejabat Irak tersebut mengatakan, langkah ini seharusnya sudah dilakukan jauh-jauh hari, tapi baru sekarang bisa dilakukan setelah tiga dekade berkat desakan terhadap pejabat pemerintah Wilayah Kurdistan.
 
Menurutnya, maksud dari penempatan pasukan penjaga perbatasan Irak, adalah mencegah masuknya milisi bersenjata ke wilayah Irak dan Turki, dari dalam Wilayah Kurdistan, selain itu juga untuk membatasi aktivitas dua negara di wilayah Irak.
 
Akan tetapi, imbuhnya, masalah masuknya teroris ke Iran dan Turki dari Wilayah Kurdistan tidak bisa diselesaikan hanya dengan penempatan pasukan Irak, tapi membutuhkan langkah politik dan kerja sama Baghdad-Erbil dalam beberapa tahap.
 
"Dua brigade pasukan penjaga perbatasan Irak yang dipersenjatai lengkap sudah ditempatkan di perbatasan Iran dan Turki. Pasukan ini secara nyata akan menjaga perbatasan bersama pasukan Peshmerga, akan tetapi berdasarkan kesepakatan PM Irak dan Pemimpin Wilayah Kurdistan, kekuasaan penuh ada di tangan pasukan pemerintah pusat Baghdad," pungkasnya. (HS)