Israel pada Republik Azerbaijan: Kita Harus Lawan Iran !
Mar 29, 2023 21:25 Asia/Jakarta
Menteri Luar Negeri Rezim Zionis dalam jumpa pers bersama dengan Menlu Republik Azerbaijan di Tel Aviv, kembali menunjukkan sikap permusuhan terhadap Iran.
Dikutip situs Trend, Rabu (29/3/2023) Eli Cohen, menggelar jumpa pers bersama dengan Menlu Republik Azerbaijan, Jeyhun Bayramov yang sedang berkunjung ke Tel Aviv.
Dalam jumpa pers itu, Menlu Rezim Zionis kembali mengulang tuduhan-tuduhan tak berdasar terhadap Iran, dan mengklaim bahwa Israel, seperti Republik Azerbaijan, berhadapan dengan ancaman Iran.
Menlu Rezim Zionis dalam kesempatan itu juga menuduh Iran, mendukung terorisme, dan menyerang program nuklir damai Iran, meski Rezim Zionis adalah satu-satunya pemilik senjata nuklir di Asia Barat.
"Republik Azerbaijan dan Israel punya pandangan yang sama tentang bahaya Iran. Iran mengancam kawasan kita, dan dengan dukungan dana atas terorisme, negara itu membuat Timur Tengah tidak aman. Kita harus bersama-sama melawan Iran. Kita tidak boleh membiarkan Iran memperluas potensi nuklirnya," papar Cohen.
Menurut Trend, Menlu Israel percaya Tel Aviv dan Republik Azerbaijan dapat menggunakan instrumen politik dan ekonomi, pada saat yang sama bisa menyusun ancaman militer yang bisa dipercaya dan tegas.
Menlu Republik Azerbaijan berkunjung ke Wilayah pendudukan untuk meresmikan Kedutaan Besar negara itu di Tel Aviv. (HS)