Kabilah Arab Suriah Berhasil Kuasai Sebagian Wilayah Timur
Menyusul bentrokan antara kabilah Arab dengan Pasukan Demokratis Suriah (SDF) di sekitar Deir Ezzor, dan Baghuz, al-Bashir serta al-Shaheil jatuh ke tangan kabilah Arab.
Seperti dilaporkan IRNA, menurut laporan sumber lokal, kabilah Arab juga berhasil menguasai jalan ke arah ladang minyak al-Omar, lokasi pangkalan terbesar militer AS.
Selain itu, juga ada laporan bahwa kabilah Arab menguasai garis sungai yang menghadap tentara Suriah di pinggiran timur Deir Ezzor.
Menurut laporan ini, wilayah yang didominasi kabilah Arab ini terbentang dari utara Deir Ezzor hingga perbatasan Irak dan di depan wilayah Al-Bukamal di timur.
Transformasi terbaru timur Suriah menunjukkan pasukan SDF di Deir Ezzor mengumumkan peraturan larangan lalu lalang selama 24 jam.
Peraturan ini ditetapkan menyusul bentrokan antara pasukan SDF dan kabilah Arab serta milisi bersenjata (Dewan Militer Deir Ezzor yang berafiliasi dengan SDF), selama enam hari berturut-turut.
Bentrokan hari Jumat (1/9/2023) antara milisi SDF dan kabilah Arab serta Dewan Militer Deir Ezzor yang terjadi di wilayah Diban, al-Azabah, al-Bashirah, al-Tiyanah dan Jadid Baggara serta menewaskan dan melukai sejumlah orang. (MF)