Sniper Daesh Tembaki Warga Sipil Irak, 64 Orang Tewas
Puluhan warga sipil Irak tewas di tangan para penembak jitu (sniper) kelompok teroris Takfiri Daesh (ISIS) di bagian barat kota Mosul ketika mereka berusaha untuk melarikan diri dari cengkeraman kelompok teroris ini.
Menurut surat kabar al-Shorouk, sedikitnya 64 warga sipil Irak tewas ditembaki sniper-sniper Daesh pada Rabu (17/5/2017) dini hari ketika mereka berusaha untuk menyeberangi Sungai Tigris menuju bagian timur kota Mosul yang dikontrol oleh pasukan Irak.
Pekan lalu, Daesh juga mengeksekusi mati anggota 17 keluarga yang berusaha melarikan diri dari barat Mosul yang dikuasai oleh teroris Takfiri ini.
Sejak dimulainya operasi pembebasan kota Mosul pada 17 Oktober 2016, sekitar 16.500 teroris Daesh tewas.
Operasi pembebasan kota Mosul dilakukan atas instruksi Haider al-Abadi, Perdana Menteri Irak yang sekaligus sebagai Panglima Angkatan Bersenjata negara ini.
Sekitar 60.000 pasukan militer dan polisi Irak bersama dengan pasukan relawan dan Peshmerga Kurdi berpartisipasi dalam operasi ini.
Daesh menyerang dan menduduki kota Mosul –kota terbesar kedua Irak– di pusat Provinsi Nineveh pada tanggal 10 Juni 2014. (RA)