Kemlu Filipina Layangkan Nota Protes ke Cina
(last modified Wed, 01 Jun 2022 04:26:40 GMT )
Jun 01, 2022 11:26 Asia/Jakarta
  • Kemlu Filipina Layangkan Nota Protes ke Cina

Kementerian luar negeri Filipina melayangkan nota protes diplomatik ke China, karena dianggap melakukan tindakan semena-mena di wilayah Laut Cina Selatan (LCS).

Protes diplomatik ini disampaikan pemerintah Filipina hari Selasa (31/5/2022) karena dugaan pelanggaran yang dilakukan  kapal penjaga pantai Cina terhadap sebuah kapal penelitian kelautan di wilayah perairan teritorial Filipina.

Sebelumnya Beijing mendeklarasikan area larangan penangkapan ikan secara sepihak di wilayah LCS yang memicu protes  dari kementerian luar negeri Filipina.

AFP melaporkan, beberapa kapal Cina mengganggu misi riset kelautan Filipina di Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) Filipina.

Kemenlu Filipina juga mengecam moratorium penangkapan ikan Cina yang bertujuan menambah stok ikan. Larangan tersebut juga berlaku pada wilayah dalam ZEE Vietnam dan Filipina.

Sementara itu, Kedubes Cina di Manila, Filipina belum mengeluarkan pernyataan terkait protes diplomatik dari negara ASEAN tersebut.(PH)