The Wall Street Journal: AS Pertimbangkan Pengurangan Tarif Barang-Barang Cina
(last modified Thu, 24 Apr 2025 12:21:54 GMT )
Apr 24, 2025 19:21 Asia/Jakarta
  • Bendera Cina (kiri) dan Amerika Serikat.
    Bendera Cina (kiri) dan Amerika Serikat.

Parstoday – Sebuah media Amerika Serikat (AS) melaporkan niat Washington untuk mempertimbangkan pengurangan tarif perdagangan anti-Cina dan mengurangi ketegangan dengan negara tersebut.

Menurut Parstoday mengutip IRNA, the Wall Street Journal menulis, pemerintah AS sedang mempertimbangkan untuk mengurangi tarif perdagangan atas barang-barang Cina sebesar 50 hingga 65 persen agar mengurangi ketegangan dengan pemerintah Beijing.

Menurut media Amerika ini, Presiden AS Donald Trump belum membuat keputusan akhir terkait pengurangan tarif untuk barang-barang Cina, dan Gedung Putih sedang mempertimbangkan berbagai opsi dalam hubungan dagang dengan Cina.

Menurut laporan ini, tarif AS atas barang-barang Cina saat ini telah mencapai 145% dan tarif Cina atas produk-produk Amerika telah mencapai 125%.

Para ahli meyakini bahwa AS mungkin akan mengenakan tarif terhadap barang-barang Cina berdasarkan produk, misalnya, mengurangi tarif terhadap barang-barang konsumen dalam jumlah besar tetapi mengurangi tarif terhadap barang-barang yang terkait dengan teknologi sensitif dalam jumlah yang lebih kecil.

Industri-industri dalam negeri AS yang diuntungkan oleh peningkatan tarif terhadap barang-barang Cina termasuk di antara mereka yang menentang pengurangan tarif.

Konsumen Amerika, terutama di sektor elektronik dan pakaian, menginginkan tarif dikurangi, sebab, akan dapat menurunkan harga barang sekaligus mendongkrak indeks saham perusahaan-perusahaan yang mengimpor dari Cina. (RA)