Cina Menjual Saham Proyek Jalur Sutra Abad 21
(last modified Mon, 05 Mar 2018 05:44:53 GMT )
Mar 05, 2018 12:44 Asia/Jakarta
  • Jalur Sutra
    Jalur Sutra

Demi menyukseskan Proyek Jalur Sutra Abad 21, Cina membolehkan perusahaan-perusahaan Cina dan asing untuk menjual sahamnya yang ada hubungannya dengan proyek ini.

Menurut laporan IRNA, Senin (5/4), Komisi Bursa Efek dan Pasar Sekuritas Cina dalam surat edaran menyebutkan, perusahaan-perusahaan Cina dan asing dapat menjual saham di pasar sekuritas Shanghai dan bursa Shenzhen, dua pasar bursa terpenting di negara ini.

Jalur Sutra

Sesuai dengan laporan ini, saham tersebut untuk pembiayaan Proyek Jalur Sutra Abad 21.

Sejak Proyek Jalur Sutra Abad 21 disampaikan oleh Xi Jinping, Presiden Cina pada 2013, terjadi banyak perubahan ekonomi di kawasan.

Untuk menyukseskan proyek ini, sejak tahun 2013 hingga kini telah ditandatangani kerjasama ekonomi dengan 50 negara yang berada di jalur ini dan berhasil menciptakan hampir 56 kawasan ekonomi dan perdagangan.

Dalam proyek ini, Cina menyebut Iran sebagai jalur utama.

Tags