Mantan Direktur CIA Khawatir Aktivitas Trump dan Pendukungnya
Mantan direktur Dinas Intelijen Amerika Serikat (CIA) mengaku khawatir atas kinerja pemilu Donald Trump.
Menurut laporan IRIB, John Brennan saat diwawancarai televisi CNN terkait kampany Donald Trump seraya memuji langkah Chris Krebs, direktur Badan Keamanan Siber dan infrastruktur Keamanan dalam menyelenggarakan pemilu yang sehat mengatakan, "Sangat disayangkan karena statemen Trump dan lainnya, ada langkah sejumlah pihak untuk menciptakan kesulitan bagi pejabat kita. Oleh karena itu, Saya senang bahwa pejabat negara bagian Georgia secara tegas berbicara mengenai masalah ini."
Gabriel Sterling, yang satu partai dengan Trump di negara bagian Georgia memperingatkan, serangan keras verbal Donald Trump terkait proses pemilu di negara bagian ini telah memicu ancaman keamanan terhadap sejumlah Republikan, termasuk pejabat kubu ini yang terlibat di penyelenggaraan pemilu.
Sementara itu, menteri kehakiman dan jaksa agung Amerika kemarin menyebut sepenuhnya tak berdasar klaim Trump soal kecurangan di pemilu presiden 2020. (MF)