Bisakah AS Memaksa Rusia Berikan Konsesi?
(last modified Mon, 27 Jan 2025 06:38:44 GMT )
Jan 27, 2025 13:38 Asia/Jakarta
  • Bisakah AS Memaksa Rusia Berikan Konsesi?

Seorang pejabat militer Polandia menggambarkan ancaman presiden AS untuk menjatuhkan sanksi baru terhadap Rusia sebagai retorika diplomatik.

Jaringan Sahab melaporkan, pejabat militer Polandia, Jenderal Bohuslav Patsek menekankan bahwa penerapan sanksi baru AS terhadap Moskow tidak akan mengubah apa pun.

Menanggapi ancaman Trump untuk mengenakan sanksi dan tarif baru terhadap Rusia, jika Moskow tidak menghentikan perang di Ukraina, Jenderal Patsek mengatakan,"Washington tidak memiliki kemampuan untuk memaksa Presiden Rusia Vladimir Putin supaya memberikan konsesi".

Ia juga menyebut upaya berkelanjutan Barat untuk mendapatkan keanggotaan Ukraina di Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) sebagai salah satu hambatan untuk mencapai gencatan senjata dalam perang antara Moskow dan Kyiv.

Presiden AS Donald Trump sebelumnya mengancam presiden Rusia dengan tarif dan sanksi lebih lanjut jika dia tidak segera mengakhiri perang di Ukraina.

Sementara itu, Dmitry Medvedev, Wakil Kepala Dewan Keamanan Nasional Rusia hari Minggu mengatakan bahwa Presiden AS Donald Trump mencoba membingungkan dunia pada pekan pertamanya menjabat, tetapi Rusia tidak akan tertipu.(PH)