Presiden Rouhani Tekankan Penyelesaian masalah Perbankan Iran-Korsel
(last modified Tue, 20 Jul 2021 08:51:03 GMT )
Jul 20, 2021 15:51 Asia/Jakarta
  • Presiden Rouhani Tekankan Penyelesaian masalah Perbankan Iran-Korsel

Presiden Republik Islam Iran, Hassan Rouhani pada acara penerimaan duta besar baru Korea Selatan di Tehran menekankan penyelesaian masalah perbankan dalam hubungan kedua negara.

Presiden Iran dalam acara penerimaan mandat duta besar baru Korea Selatan, Yun Kang-hyeon di Teheran hari Selasa (20/7/2021) mengatakan bahwa kedua negara memiliki hubungan perdagangan dan perbankan yang sangat baik di masa lalu dan Korea Selatan terlibat dalam banyak proyek penting di Iran. 

"Sanksi AS yang ilegal dan menindas menyebabkan hubungan kedua negara menghadapi masalah yang membutuhkan penyelesaian masalah sesegera mungkin," ujar Rouhani

"Penggunaan cadangan keuangan Iran di bank-bank Korea Selatan adalah hak yang jelas dari Iran," tegas Presiden Iran.

Menurut Rouhani, masalah keuangan antara Iran dan Korea Selatan berdampak sangat buruk terhadap kepercayaan rakyat Iran terhadap Korea Selatan, karena selama kondisi sulit Corona, rakyat Iran tidak bisa menggunakan asetnya di bank Korea.

Sementara itu, Duta Besar Baru Korea Selatan di Tehran dalam pertemuan ini mengatakan, "Hari ini, saya memiliki misi khusus untuk melakukan yang terbaik guna memperkuat hubungan bilateral."

"Korea Selatan tidak akan membuang waktu dan kami sedang mempersiapkan kondisi dan pengembangan lebih lanjut dari hubungan bilateral dengan Iran," pungkasnya.(PH)