Mar 21, 2023 20:05 Asia/Jakarta
  • Pemimpin Besar Revolusi Islam Ayatullah al-Udzma Sayid Ali Khamenei.
    Pemimpin Besar Revolusi Islam Ayatullah al-Udzma Sayid Ali Khamenei.

Pemimpin Besar Revolusi Islam Ayatullah al-Udzma Sayid Ali Khamenei mengucapkan selamat Tahun Baru 1402 Hijriah Syamsiah (HS) kepada rakyat Republik Islam Iran dan semua bangsa dan negara yang merayakan Nowruz.

Nowruz atau Tahun Baru HS tahun ini jatuh pada hari ini, Selasa, (21/3/2023). Nowruz dari dua kata bahasa Persia: "Now" (baru) dan "Ruz" (hari). Nowruz adalah "hari baru" dan dimulainya musim semi.

Tahun baru ini tidak hanya dirayakan di Iran, tetapi juga di Irak, Turki, Pakistan Afghanistan, Tajikistan, Azerbaijan, Kazakhstan, Turkmenistan dan Kyrgyzstan. 

Ayatullah Khamenei dalam pesan memperingati Nowruz yang disampaikan pada Senin malam, menilai masalah negara yang paling penting selama satu tahun terakhir adalah masalah ekonomi dan mata pencaharian masyarakat.

Rahbar menekankan bahwa tahun ini, 1402 HS, masalah utama negara adalah ekonomi. Untuk itu, Ayatullah Khamenei mengumumkan bahwa slogan tahun 1402 HS adalah "Pengendalian Inflasi dan Pertumbuhan Produksi."

Menurut Iranpress, Pemimpin Besar Revolusi Islam dalam pesannya juga menyinggung keselarasan musim semi alam dengan "musim semi" spiritualitas. Rahbar menuturkan, angin spiritual pada bulan suci Ramadan meliputi kondisi semua orang, dan kita harus membuka hati kita pada angin ilahi dan harum ini.

Rahbar kemudian menyampaikan tinjauan singkat tahun 1401 HS, dan menganggap tahun tersebut seperti tahun-tahun setelah Revolusi Islam, yaitu diwarnai dengan peristiwa dan kejadian yang pahit dan manis.

Ayatullah Khamenei menekankan bahwa ekonomi adalah masalah terpenting negara pada tahun lalu.

"Dalam hal perekonomian, ada yang pahit dan ada yang manis. Yang pahit itu terutama terkait dengan inflasi dan tingginya harga, khususnya tingginya harga bahan makanan dan kebutuhan pokok hidup yang banyak meningkat, serta tekanan yang paling besar adalah pada lapisan masyarakat tingkat bawah," ujarnya.  

Tentu saja, lanjut Rahbar,  pekerjaan dan konstruksi yang bagus juga telah dilakukan di bidang ekonomi, yang seharusnya terkait dengan kehidupan dan mata pencaharian masyarakat.

Menurut Pemimpin Besar Revolusi Islam, dukungan kepada produksi pada tahun 1401 HS dengan mengaktifkan kembali beberapa ribu pabrik yang sebelumnya tutup dan semi tutup, dan memperbanyak perusahaan-perusahaan berbasis sains serta mengurangi sebagian kecil pengangguran, adalah di antara langkah-langkah positif di sektor ekonomi.

"Poin lain yang memuaskan dari sektor ekonomi pada tahun lalu adalah pameran kemampuan dan pencapaian para produsen pemerintah dan swasta serta pertemuan dengan para produsen utama negara di Huseiniyah Imam Khomeini ra," tambahnya.

Ayatullah Khamenei menekankan bahwa penilaiannya terhadap langkah-langkah para produsen negara adalah positif. Rahbar juga menyinggung pertumbuhan beberapa indikator ekonomi. Menurutnya, di sektor asuransi, indikatornya bagus, dan di sektor yang terkait dengan air, gas, jalan raya, dan lingkungan, pekerjaan yang baik telah dilakukan.

"Saya menegaskan bahwa pekerjaan-pekerjaan bagus yang telah dilakukan di bidang ekonomi harus mengarah pada penyelesaian masalah dalam kehidupan masyarakat, terutama golongan lemah, dan hal ini tidak mungkin terjadi kecuali dengan perencanaan yang matang dan kesinambungan dari pekerjaan-pekerjaan tersebut," tegasnya.  

Di bagian lain pesannya, Rahbar menyinggung evaluasi atas situasi ekonomi negara. Menurutnya, untuk mengevaluasi masalah ekonomi, hal-hal yang pahit dan manis harus dilihat berdampingan dan dihitung totalnya.

Ayatullah Khamenei menegaskan bahwa masalah ekonomi tidak hanya terjadi di Iran, tetapi di hampir semua negara, termasuk negara-negara dengan ekonomi kuat dan maju. Negara-negara ini juga didera masalah ekonomi dan bahkan menghadapi kebangkrutan bank dan memiliki utang yang luar biasa.

"Pejabat-pejabat pemerintah dan penggiat ekonomi, politik dan budaya harus mengerahkan semua upayanya dan melakukan yang terbaik untuk mengurangi kepahitan dan meningkatkan keberhasilan guna membuat tahun ini menjadi tahun yang manis bagi rakyat Iran," tegasnya.

Mengenai tahun 1402 HS, Rahbar menuturkan, masalah utama dan sentral negara untuk tahun ini adalah ekonomi. Tentu saja, bukan berarti tidak ada masalah di sektor lain.

Ayatullah Khamenei mengatakan, ada berbagai masalah budaya dan politik di negara ini, tetapi jika pemerintah, parlemen, para pegiat ekonomi, dan kelompok-kelompok masyarakat muda dan termotivasi berusaha keras untuk menyelesaikan masalah rakyat, maka banyak masalah lain juga akan terpecahkan.

Rahbar menilai penyelesaian masalah rakyat bergantung pada kegiatan ekonomi yang mendasar seperti produksi dan pekerjaan-pekerjaan kemanusiaan seperti dukungan dan bantuan masyarakat, serta bantuan kepada lapisan masyarakat yang lebih lemah.

"Di antara pekerjaan-pekerjaan dasar selain produksi adalah masalah penting, yaitu investasi, yang seharusnya para pejabat pemerintah dan sektor swasta memberikan perhatian khusus untuk hal ini," kata Rahbar.

Ayatullah Khamenei juga menyinggung ketertinggalan negara di bidang investasi pada dekade 1390-an HS, dan menegaskan, salah satu kekosongan yang serius adalah masalah investasi, yang harus disediakan dan dilakukan landasannya dengan perencanakan.

"Dengan mempertimbangkan semua aspek tersebut, terutama masalah inflasi sebagai masalah utama, dan produksi sebagai salah satu kunci untuk menyelamatkan negara dari masalah ekonomi, maka saya umumkan slogan tahun 1402 HS adalah Pengendalian Inflasi dan Pertumbuhan Produksi," tuturnya.

Rahbar menegaskan, para pejabat dan pegiat ekonomi, pegiat masyarakat dan budaya, serta Lembaga Penyiaran Nasional Iran (IRIB) yang bertugas menciptakan dan mengarahkan budaya, harus mengerahkan segala daya upayanya pada kedua persoalan ini untuk mengatasi dan menurunkan inflasi pada tahap pertama, dan pada tahap berikutnya adalah menyiapkan dasar peningkatan produksi.

Di akhir pesannya, Pemimpin Besar Revolusi Islam mengungkapkan pengabdiannya kepada Hazrat Baqiyatullah-ul-A'zam as (Imam Zaman af) dan melantukan doa untuk Pendiri Republik Islam Iran Imam Khomeini ra dan para Syuhada.

Ayatullah Khamenei juga berdoa untuk kebahagiaan, keselamatan, kesehatan, keberhasilan dan kegembiraan bagi rakyat Iran pada tahun baru ini, 1402 HS. (RA)

Tags