Tim Gulat Iran U-20 Raih Gelar Juara Dunia 2023, Raisi Sampaikan Selamat
(last modified Thu, 17 Aug 2023 04:44:35 GMT )
Aug 17, 2023 11:44 Asia/Jakarta
  • Presiden Republik Islam Iran Sayid Ebrahim Raisi
    Presiden Republik Islam Iran Sayid Ebrahim Raisi

Sayid Ebrahim Raisi, Presiden Republik Iran dalam sebuah pesan mengucapkan selamat kepada tim gulat gaya bebas tim U-20 Iran karena berhasil menjadi juara dunia tiga kali berturut-turut.

Menurut laporan IRNA, dalam pesan tersebut, Presiden Raisi menyebut kemenangan tim gulat gaya bebas pemuda Iran di kompetisi dunia merupakan sumber kegembiraan, kebanggaan dan kemuliaan bagi semua rekan senegaranya, terutama komunitas olahraga tanah air.

Pegulat Iran

"Tidak diragukan lagi, kemenangan gemilang ini, yang merupakan tanda lain dari kompetensi dan tekad para pegulat Iran, akan berlanjut dengan kebanggaan mengingat upaya, tekad, dan kesungguhan anak-anak negeri ini," tambah Raisi.

Di akhir pesannya, Presiden Ebrahim Raisi mengatakan, Saya mengucapkan selamat kepada bangsa Iran yang hebat atas kesuksesan yang berharga ini dan saya menghargai semua pegulat, mereka yang terlibat dan pelatih tim gulat gaya bebas pemuda Iran, dan saya berharap mereka terus sukses di bidang olahraga ini.

Dalam kompetisi yang berlangsung di Amman, ibu kota Yordania, pegulat gaya bebas Iran meraih 4 medali emas, satu perak, dan satu perunggu.

Ini adalah kali ketiga berturut-turut tim gaya bebas Iran menjadi juara di kompetisi dunia. Iran menjadi juara dunia di Ufa 2021, Sofia 2022, dan Jordan 2023.(sl)

Tags