Empat Mata-Mata Rezim Zionis Dieksekusi di Iran
(last modified Fri, 29 Dec 2023 12:07:24 GMT )
Des 29, 2023 19:07 Asia/Jakarta

Empat anggota sebuah tim sabotase yang bekerja sama dengan rezim Zionis Israel dan beraktivitas di bawah arahan langsung agen mata-mata Mossad telah dieksekusi mati di Republik Islam Iran.

Menurut IRIB mengutip dari Humas Peradilan Azerbaijan Barat di barat laut Iran, empat mata-mata yang telah melakukan tindakan ekstensif terhadap keamanan Iran itu digantung pada Jumat (29/12/2023) pagi.

Ketua Hakim Provinsi Azarbaijan Barat Nasser Atabati mengatakan bahwa pada 24 Oktober 2023, 10 agen yang terkait dengan rezim Zionis, yang tindakan utamanya adalah mengidentifikasi kekuatan intelijen yang aktif di bidang perjuangan melawan Israel, ditangkap melalui pengawasan intelijen Iran.  

Kasus ini melibatkan 10 terpidana, dan empat terpidana utama telah dieksekusi pada Jumat pagi ini karena kejahatan yang "merusak dan Afsadu fil Ard" melalui kerja sama intelijen dengan rezim Zionis dengan tujuan mengganggu dan merusak keamanan Iran.

Selain itu, terdakwa-terdakwa lain dalam kasus tersebut juga dijatuhi hukuman masing-masing 10 tahun penjara karena bekerja sama dengan rezim Zionis untuk mengganggu keamanan Iran.

Menurut Atabati, anggota kelompok ini, di bawah arahan langsung agen mata-mata Mossad, berusaha mengidentifikasi kekuatan-kekuatan yang bekerja sama dengan departemen keamanan Iran dan bermaksud mendapatkan informasi mereka dengan cara menculik, mengancam, dan menganiaya mereka.

Kelompok mata-mata tersebut telah beberapa kali menerima uang dari agen intelijen rezim Zionis dan perwira Mossad untuk misi yang telah mereka selesaikan.

Anggota kelompok ini juga pernah membakar mobil dan rumah beberapa orang yang terkait dengan lembaga keamanan Iran dan mengirimkan gambarnya ke Mossad.

Agen-agen mata-mata ini bahkan telah mencoba secara fisik berusaha membunuh pasukan keamanan dan intelijen Republik Islam Iran dalam beberapa kasus, namun tidak berhasil.

Laporan ini menunjukkan bahwa orang-orang yang ditangkap tersebut memiliki hubungan langsung dengan perwira Mossad melalui komunikasi video dan tindakan anggota kelompok ini dilakukan di provinsi Azarbaijan Barat, Tehran dan Hormozgan. (RA)