Iran Bersatu Dukung Palestina
Bersamaan dengan hari Jumat terakhir di bulan suci Ramadan dan Hari Quds Sedunia, rakyat di berbagai kota Iran seperti tahun-tahun sebelumnya turun ke jalan-jalan untuk kembali mengungkapkan dukungan mereka terhadap rakyat tertindas Palestina.
Tahun ini, peringatan Hari Quds Sedunia diadakan ketika masyarakat tertindas dan kuat di Jalur Gaza berada di bawah serangan brutal rezim Zionis selama lebih dari 6 bulan. Serangan-serangan yang selain memakan banyak korban jiwa, juga menyebabkan kehancuran yang luas serta penyebaran kelaparan dan penyakit di wilayah ini. Oleh karena itu, masyarakat di berbagai wilayah di dunia, tanpa memandang agama, ras, dan kebangsaan, telah mendukung masyarakat Jalur Gaza selama 6 bulan terakhir sambil mengutuk kejahatan rezim Zionis.
Menurut laporan terbaru, lebih dari 33.000 warga Palestina telah syahid dan lebih dari 75.000 orang terluka dalam serangan rezim Zionis di Gaza.
Rencana pembentukan rezim Israel dimulai pada tahun 1917 dengan rancangan kolonialisme Inggris dan melalui imigrasi orang-orang Yahudi dari berbagai negara ke tanah Palestina, dan keberadaannya diumumkan pada tahun 1948. Sejak itu, berbagai rencana pembunuhan massal telah dilakukan untuk melakukan genosida terhadap orang-orang Palestina dan mengambil alih seluruh tanah mereka.