Iran Inisiasi Seminar Internasional tentang Kedudukan Tinggi Perempuan dalam Islam di Pakistan
Pusat Kebudayaan Republik Islam Iran di Rawalpindi, Pakistan menginisiasi seminar internasional dengan topik Peran Sayidah Zainab dalam Kebangkitan Masyarakat Islam dan Peran Wanita dalam Kebudayaan Islam".
Tehran,Parstoday-Seminar internasional tentang peran perempuan dalam peradaban Islam diselenggarakan dengan dihadiri oleh perwakilan dari Majelis Syura Islami Iran dan para intelektual, aktivis perempuan dan budaya dari Pakistan.
Konferensi ini membahas berbagai aspek kepribadian Sayidah Zainab, cucu perempuan Nabi Muhammad Saw, dan pengaruhnya dalam kebangkitan Nilai-nilai Islam.
Para pembicara dalam pertemuan tersebut menekankan bahwa Sayidah Zainab adalah simbol keberanian, pengorbanan, dan wawasan dalam sejarah Islam, dan dengan pidatonya yang mencerahkan setelah peristiwa Asyura memainkan peran penting dalam menyampaikan pesan perjuangan Imam Hussein dan pelestarian nilai-nilai Islam.
Pertemuan tersebut juga membahas posisi wanita dalam peradaban Islam dan menekankan bahwa Muslimah, yang terinspirasi oleh kepribadian mulia Sayidah Zainab dapat berperan dalam berbagai bidang ilmiah, sosial, dan budaya.
Para pembicara pada konferensi ini menyinggung status tinggi wanita dalam ajaran Islam dan menekankan pentingnya menggambarkan peran wanita secara akurat dalam peradaban Islam.(PH)