Menhan Iran Bantah Klaim AS terkait Peluncuran Simorgh
(last modified Tue, 01 Aug 2017 07:23:22 GMT )
Aug 01, 2017 14:23 Asia/Jakarta
  • Brigjen Hossein Dehghan, Menhan RII
    Brigjen Hossein Dehghan, Menhan RII

Menteri Pertahanan Republik Islam Iran mengatakan, peluncuran pembawa satelit Simorgh dilakukan dengan sukses dan Republik Islam mencapai tujuan-tujuannya.

Brigadir Jenderal Hossein Dehghan mengungkapkan hal itu pada Selasa (1/8/2017) untuk mereaksi kebohongan para pejabat dan media Amerika Serikat tentang kegagalan operasi peluncuran roket pembawa satelit tersebut.

Ia menambahkan, Iran tidak mengharap para pejabat AS mengomentari kesuksesan peluncuran roket pembawa satelit Simorgh

Sebelumnya, Imam Khomeini Space Center secara resmi dibuka pada Kamis, 27 Juli 2017 dengan ditandai peluncuran roket pembawa satelit Simorgh buatan dalam negeri, yang misinya menempatkan satelit Republik Islam Iran ke orbit.

Imam Khomeini Space Center yang merupakan pusat landasan permanen pertama Iran bertanggung jawab atas semua tahap persiapan, peluncuran, kontrol dan pengarahan atau kemudi satelit.

Roket pembawa satelit Simorgh mampu menempatkan satelit seberat 250 kilogram di orbit sekitar 500 kilometer di atas permukaan bumi.

Imam Khomeini Space Center juga selaras dengan standar terbaru internasional dan setelah tahap akhir pengembangannya, pusat ini akan dapat memenuhi semua kebutuhan Iran di Orbit Bumi Rendah (LEO).

Namun pasca peluncuran pembawa satelit Simorgh, sejumlah pejabat dan media AS mengklaim bahwa operasi peluncuran roket pembawa satelit itu gagal. (RA)

Tags