Menlu Iran dan Sekjen PBB Bahas Isu Penting di Kawasan
-
Menlu RII Mohammad Javad Zarif (kiri) dan Sekjen PBB Antonio Guterres.
Menteri Luar Negeri Republik Islam Iran Mohammad Javad Zarif bertemu dengan Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres di New York.
Pertemuan yang berlangsung pada Kamis (18/7/2019) sore itu membahas mengenai pembatasan yang diberlakukan Amerika Serikat terhadap para staf perwakilan Republik Islam Iran di PBB.
Mereka juga membahas ketegangan di kawasan, pembajakan kapal tanker minyak Iran oleh pasukan Angkatan Laut Inggris, pengurangan kewajiban Tehran dalam perjanjian nuklir JCPOA dan isu-isu regional, termasuk perkembangan terbaru di Suriah, Yaman dan Afghanistan.
Menlu Iran mengunjungi New York sejak hari Sabtu untuk menghadiri pertemuan tahunan para pejabat tinggi Dewan Ekonomi dan Sosial PBB.
Kementerian Luar Negeri AS membatasi aktivitas delegasi Iran di New York, di mana langkah ini bertentangan dengan norma-norma diplomatik.
Menlu AS Mike Pompeo sebelumnya mengatakan, visa Mohammad Javad Zarif dan delegasinya hanya membolehkan untuk berkunjung ke beberapa gedung di markas PBB dan tempat perwakilan Iran di dekat markas ini.
Juru bicara Kemenlu Iran Sayid Abbas Araqchi mereaksi statemen Pompeo dan mengatakan, pejabat AS khawatir atas dampak dan pengaruh dari kunjungan kerja Menlu Iran dan opini publik Amerika dan dunia. (RA)