Mar 30, 2021 14:05 Asia/Jakarta
  • Brigjen Shahrokh Shahram
    Brigjen Shahrokh Shahram

Kepala Industri Elektronik, Kementerian Pertahanan Iran mengatakan, sampai saat ini Iran sudah memproduksi dan mempribumikan 709 sistem pertahanan.

Brigjen Shahrokh Shahram, Senin (29/3/2021) malam dalam sebuah acara televisi menuturkan, "Secara keseluruhan kami sudah memproduksi 709 sistem pertahanan, dan angka ini merupakan angka yang berharga bagi kami."

Ia menambahkan, "10 sistem digital kami produksi sendiri dari nol, produksi semacam ini sulit ditemukan di Asia Barat, dan setiap tahun prosentase pribumisasi sistem pertahanan Iran mengalami peningkatan."

Brigjen Shahram menjelaskan, "Di masa sanksi dan ancaman kami menggunakan sistem pertahanan buatan dalam negeri ini dengan lebih yakin."

"Di bidang infrastruktur, udara, dan antariksa, sistem pertahanan buatan dalam negeri Iran kuat, dan semua peralatan ini sudah dilengkapi dengan sistem cerdas perang siber, dan anti-siber," pungkasnya. (HS)

Tags