Capres Ghazizadeh Hashemi Bertemu Aktivis (1)
(last modified Sat, 12 Jun 2021 11:57:07 GMT )
Jun 12, 2021 18:57 Asia/Jakarta
  • Sayid Amirhossein Ghazizadeh Hashemi bertemu aktivis, Kamis (10/6/2021).
    Sayid Amirhossein Ghazizadeh Hashemi bertemu aktivis, Kamis (10/6/2021).

Salah satu calon presiden (capres) Republik Islam Iran bertemu dengan puluhan aktivis dunia maya di Tehran, Kamis, 10 Juni 2021.

Sayid Amirhossein Ghazizadeh Hashemi bertemu dengan para aktivis untuk menyampaikan pandangan dan program-programnya ke depan jika terpilih sebagai presiden Iran. Dia juga menjawab pertanyaan yang dilontarkan oleh hadirin.

Ghazizadeh Hashemi dalam debat pemilu babak kedua pada 8 Juni 2021 mengatakan, taplak Revolusi milik rakyat [Iran] dan semua orang harus menikmatinya. Dia menambahkan, ekonomi Iran, meskipun berpijak ke dalam, tapi juga harus ke luar, dan ini adalah ekonomi resistif.

Batas waktu kampanye para capres akan berakhir 24 jam sebelum dimulainya pemungutan suara. Pemilu Presiden Iran ke-13 akan diselenggarakan pada 28 Khordad 1400 HS atau 18 Juni 2021.

Para capres yang sedang bertarung adalah  Saeed Jalili, Mohsen Rezaei Mirghaed, Sayid Ebrahim Raisi, Alireza Zakani, Sayid Amirhossein Ghazizadeh Hashemi, Mohsen Mehralizadeh, dan Abdolnaser Hemmati. (RA)

 

Tags