Rakyat Malaysia Geram dengan Tayangan Dokumenter Aljazeera
(last modified Thu, 06 Aug 2020 03:38:51 GMT )
Aug 06, 2020 10:38 Asia/Jakarta
  • Jaringan televisi Aljzeera, Qatar
    Jaringan televisi Aljzeera, Qatar

Siaran film dokumenter di televisi Aljazeera di Kuala Lumpur membuat marah rakyat dan para pejabat Malaysia.

Menurut laporan IRNA, polisi Malaysia hari Rabu (05/08/2020) menyerang kantor televisi Aljazeera di Kualalumpur karena menayangkan film dokumenter yang mengklaim perlakuan buruk terhadap buruh asing di masa pandemi virus Corona.

Malaysia

Televisi Aljazeera bulan lalu menyiarkan sebuah film dokumenter yang berfokus pada penderitaan ribuan migran yang ditahan selama serangan terhadap daerah-daerah yang dikarantina di masa penyebaran virus Corona.

Film dokumenter tersebut, yang mengkritik perilaku pemerintah Malaysia, memicu kemarahan yang meluas dan membuat pemerintah menyebut film dokumenter tersebut sebagai laporan yang tidak benar dan menyesatkan.

Lebih dari 4 juta buruh asing, baik yang legal maupun tidak, berada di Malaysia dan mayoritas mereka berasal dari Malaysia, Nepal dan Bangladesh. 

Tags