Ulama Terkemuka Bahrain Serukan Pembebasan Tapol
(last modified Mon, 30 Dec 2019 10:29:27 GMT )
Des 30, 2019 17:29 Asia/Jakarta
  • Sheikh Isa Qassim
    Sheikh Isa Qassim

Pemimpin Gerakan Islam Bahrain, Sheikh Isa qassim menyerukan pembebasan seluruh tahanan politik yang saat ini mendekam di berbagai penjara rezim Al Khalifa.

"Pemenjaraan para aktivis Bahrain yang menuntut hak politik sesuai kepentingan Islam dan nasional serta hak asasi manusia mereka termasuk kejahatan," ujar Sheikh Qassim.

Di bagian lain statemennya, ulama terkemuka Bahrain ini, menyebutkan banyak agenada nasional yang harus diselesaikan, salah satunya masalah pembebasan tahanan politik.

"Pembebasan tahanan politik hanya kasus tahanan yang akan ditutup, karena masih banyak sisanya yang harus dicari solusi politik yang komprehensif,"  papar Pemimpin Gerakan Islam Bahrain

Mengenai pemenjaraan Sheikh Ali Salman, Sekretaris Jenderal Al-Wefaq, Sheikh Qassim menambahkan bahwa pemenjaraan setiap orang karena berpartisipasi dalam aksi duduk, pawai dan protes adalah tirani terbuka dan penangkapan Sheikh Ali Salman sebagai contoh nyata penindasan ini.

Pada 24 Oktober 2018, pengadilan rezim Al-Khalifa menjatuhkan vonis penjara seumur hidup kepada Sheikh Ali Salman dengan dakwaan melakukan aksi mata-mata untuk Qatar.

Gerakan Al-Wafaq Bahrain dalam laporannya baru-baru ini menyatakan, "Ada setidaknya 5.000 tahanan politik di penjara-penjara Bahrain. Selain itu, terjadi serangan harian oleh pasukan keamanan terhadap rumah  warga dan penahanan mereka.(PH)

Tags