Afghanistan: Sampai Kapan pun Kami Tak akan Tunduk pada Taliban
(last modified Tue, 06 Jul 2021 13:11:00 GMT )
Jul 06, 2021 20:11 Asia/Jakarta
  • Presiden Afghanistan Mohammad Ashraf Ghani
    Presiden Afghanistan Mohammad Ashraf Ghani

Presiden Afghanistan mengatakan Taliban bertanggung jawab atas pertumpahan darah, dan kerusakan yang menimpa negara ini. Menurutnya tidak ada keinginan sedikit pun bagi Afghanistan untuk menyerah pada Taliban.

Mohammad Ashraf Ghani, Selasa (6/7/2021) seperti dikutip Fars News menuturkan, tidak ada transaksi dan keinginan Afghanistan untuk menyerah kepada Taliban.
 
Dalam rapat kabinet Afghanistan hari ini, Ashraf Ghani menegaskan, "Kami hidup dalam kemuliaan. Sekarang adalah era kehormatan, tekad dan kehendak."
 
Ia menambahkan, tanggung jawab pertumpahan darah dan kerusakan Afghanistan ada di pundak Taliban, dan para pendukungnya.
 
Pada saat yang sama, Presiden Afghanistan mengakui intensitas serangan Taliban ke wilayah negara ini mengalami peningkatan. Taliban sendiri mengklaim telah menduduki lebih dari 100 distrik Afghanistan selama dua bulan terakhir. (HS)