Jun 07, 2023 20:30 Asia/Jakarta
  • Senator AS, James Risch
    Senator AS, James Risch

Seorang anggota Komisi Hubungan Luar Negeri Senat Amerika Serikat, menyinggung habisnya batas waktu pelarangan rudal PBB atas Iran, bulan Oktober 2023, dan memprotes kebingungan Gedung Putih atas Tehran.

James Risch, Selasa (6/6/2023) menggarisbawahi masalah berakhirnya batas waktu pelarangan rudal Iran, oleh PBB berdasarkan isi Resolusi 2231 Dewan Keamanan, yang semakin dekat.
 
Di akun Twitternya James Risch menyebut langkah Presiden Joe Biden hari Selasa, menjatuhkan sanksi baru terhadap beberapa perusahaan di Cina, Hong Kong, dan Iran, dengan dalih program nuklir Tehran, sebagai langkah awal, tapi pemerintah Washington tak mampu menyusun strategi melawan Iran.
 
"Kita sedang mendekat ke salah satu 'klausul Matahari terbenam' JCPOA lain, yaitu pelarangan rudal balistik Iran, bulan Oktober akan segera dicabut. Meski sanksi hari ini termasuk langkah awal, tapi pemerintah Biden kebingungan, dan tidak mampu menyusun strategi untuk melawan Iran, lebih cepat," paparnya. 
 
Apa yang dimaksud dengan "Klausul-Klausul Matahari Terbenam" adalah isi kesepakatan nuklir JCPOA atau resolusi penegasnya, Resolusi 2231, yang akan habis pada waktu yang sudah ditetapkan, seperti pembatasan rudal Iran, yang akan kedaluwarsa pada Oktober 2023.
 
Masalah habisnya batas waktu pelarangan rudal PBB atas Iran, sesuai isi Resolusi 2231 Dewan Keamanan dirilis untuk mengonfirmasi JCPOA, dan baru-baru ini menjadi salah satu isu hangat di antara para politisi AS. (HS)

Tags