Sajid Javid: Brexit tanpa Kesepakatan, sebuah Kemungkinan
Menteri Keuangan Inggris Sajid Javid menilai sebuah kemungkinan Brexit tanpa kesepakatan.
Seperti dilaporkan Reuters, Sajid Javid Ahad (29/09) mengatakan, keluarnya London dari Uni Eropa pada 31 Oktober 2019 tanpa kesepakatan masih sebuah kemungkinan, dan jika kita tidak dapat meraih kesepakatan, penting bagi kita untuk meninggalkan Uni Eropa dalam kondisi apapun.
Ia menolak memberi keterangan terkait bagaimana pemerintah Inggris melaksanakan Brexit tanpa kesepakatan meski ada penentangan dari Majelis Rendah.
Perdana Menteri Inggris Boris Johnson mengatakan, jika kami gagal melaksankaan Brexit, Saya tidak akan mundur dari kekuasaan.
Tenggat waktu Inggris untuk keluar dari Uni Eropa akan berakhir 31 Oktober dan Johnson menyatakan akan keluar dari Uni Eropa baik itu dengan atau tanpa kesepakatan.
Mayoritas anggota Majelis Rendah Inggris menentang Brexit tanpa kesepakatan. (MF)