Jul 03, 2024 13:08 Asia/Jakarta
  • Rudal Perlawanan Islam Irak yang ditembakkan ke pelabuhan Haifa, Israel
    Rudal Perlawanan Islam Irak yang ditembakkan ke pelabuhan Haifa, Israel

Militer Yaman mengumumkan, "Bersama dengan perlawanan Islam di Irak, mereka menargetkan sasaran penting di pelabuhan Haifa, Israel."

Menurut laporan Mehr News, Brigadir Jenderal Yahya Saree, Juru Bicara Militer Yaman mengumumkan operasi rudal terhadap sasaran penting di pelabuhan Haifa di Wilayah Pendudukan.

Menurut pernyataan Militer Yaman, Operasi ini dilakukan bersama dengan Perlawanan Islam Irak, dan selama operasi ini, beberapa rudal jelajah mencapai sasaran penting di Haifa.

Rudal Militer Yaman

Di akhir pernyataannya, Militer Yaman menegaskan bahwa operasi militer gabungan dengan Perlawanan Islam Irak akan terus berlanjut demi dukungan dan kemenangan rakyat Palestina sampai serangan berhenti dan blokade Jalur Gaza dicabut.

Selain itu, pada Senin (2/7) malam, Yaman mengumumkan empat operasi militer terhadap kapal-kapal milik Amerika Serikat, Inggris, dan rezim Zionis.

Menurut pernyataan Militer Yaman, kapal Israel MSC Unific dan kapal minyak Amerika Delonix di Laut Merah, kapal Inggris Anvil Point di Samudera Hindia dan kapal Lucky Sailor di Laut Mediterania menjadi sasaran rudal jelajah dan balistik.

Selama beberapa minggu terakhir, Ansarullah Yaman telah mengumumkan beberapa operasi gabungan dengan pasukan Perlawanan Irak melawan musuh Zionis.(sl)

Tags