Dewan Kerja Sama Teluk Persia Tegaskan Interaksi yang Baik dengan Iran
(last modified Fri, 30 Aug 2024 09:55:31 GMT )
Aug 30, 2024 16:55 Asia/Jakarta
  • Dewan Kerja Sama Teluk Persia Tegaskan Interaksi yang Baik dengan Iran

Sekretaris Jenderal Dewan Kerja Sama Teluk Persia (P-GCC) menekankan posisi Republik Islam Iran di kawasan, dan mengatakan bahwa para anggota dewan ini tertarik untuk berkonsultasi dan menjalin interaksi yang baik dengan Iran mengenai tantangan utama di kawasan.

Tehran, Parstoday- Jassim Mohammad Al-Budaiwi, Sekretaris Jenderal Dewan Kerja Sama Teluk Persia mengucapkan selamat kepada Sayid Abbas Araghchi, Menteri Luar Negeri Republik Islam Iran atas terpilihnya beliau sebagai menlu Iran, dan mendiskusikan mekanisme kerja sama dan upaya meningkatkan hubungan antara Iran dan Dewan Kerja Sama Teluk Persia.

Dalam percakapan telepon tersebut, Araghchi mengucapkan terima kasih kepada Sekretaris Jenderal Dewan Kerja Sama Teluk Persia atas ucapan selamatnya, dan menekankan bahwa Republik Islam Iran tertarik untuk meningkatkan hubungan persahabatan dan persaudaraan dengan Dewan Kerjasama Teluk Persia dan para anggotanya. 

Menlu Iran juga menekankan bahwa hubungan antara Iran dan Dewan Kerja Sama Teluk Persia harus memasuki fase baru saling pengertian dan kerja sama.(PH)