Pawai Akbar Kemenangan Revolusi Iran Dimulai di Seluruh Negeri
(last modified Sat, 11 Feb 2023 05:44:56 GMT )
Feb 11, 2023 12:44 Asia/Jakarta
  • Pawai akbar 22 Bahman di Bundaran Azadi Tehran
    Pawai akbar 22 Bahman di Bundaran Azadi Tehran

Pawai Akbar Yaumullah 22 Bahman (11 Februari) memperingati 44 tahun kemenangan Revolusi Islam Iran telah dimulai di seluruh negeri.

Hari ini, Sabtu 22 Bahman 1401 HS yang bertepatan dengan 11 Februari 2023, rakyat Iran memperingati 44 tahun kemenangan Revolusi Islam Iran.

Pawai 22 Bahman dimulai di 38.000 desa dan 1.400 kota di Iran pada pukul 09.00 (waktu Tehran), dan 6.000 orang dari media Iran dan asing meliput pawai akbar tersebut.

Pawai akbar 22 Bahman di Bundaran Azadi Tehran

Pertunjukan lagu kebangsaan oleh kelompok paduan suara yang terdiri dari 1.357 siswa di semua pusat provinsi Iran adalah salah satu program pawai akbar 22 Bahman tahun ini.

Lagu kebangsaan Iran akan dinyanyikan secara serentak di seluruh negeri hari ini pukul 11:22 waktu Tehran.

Kegiatan 150 stan dengan tema Jihad Penjelasan dan 31 stan untuk mengenalkan berbagai etnis Iran menjadi salah satu inovasi pawai tahun ini.

Sementara itu, Sayid Ebrahim Raisi, Presiden Republik Islam Iran akan menjadi pembicara di pawai akbar Tehran.

Balon dan kertas berwarna akan dilepas dari atas Menara Azadi, pasukan terjun payung angkatan bersenjata, penampilan lagu kebangsaan oleh tentara, pembacaan resolusi nasional dan hujan bunga oleh helikopter militer Iran akan menjadi salah satu program pawai akbar 22 Bahman di Bundaran Azadi Tehran.(sl)