Nov 23, 2020 19:20 Asia/Jakarta
  • Pembagian ratusan ribu paket sembako di Shiraz, Iran.
    Pembagian ratusan ribu paket sembako di Shiraz, Iran.

Komite Bantuan Imam Khomeini ra telah menyiapkan ribuan paket sembako, alat-alat penghangat ruangan, Jahiziyeh dan alat-alat tulis dan tablet serta peralatan penting lainnya di Shiraz, Provinsi Fars, Republik Islam Iran.

Jahiziyeh adalah paket perabot rumah tangga bawaan pengantin wanita yang berisi barang-barang seperti kulkas, kompor, mesin cuci, penghangat ruangan, karpet, televisi dan lain-lain, untuk diserahkan kepada pengantin laki-laki.

Paket-paket itu dikemas dan disiapkan di Kompleks Ayatollah Rabbani Komite Bantuan Provinsi Fars pada 20 November 2020 dengan dihadiri oleh Kepala Komite Bantuan Imam Khomeini ra Sayid Morteza Bakhtiari.

Paket-paket tersebut akan dibagikan kepada masyarakat yang memerlukan, terutama mereka yang terdampak oleh penyebaran Virus Corona, COVID-19 dan para pengantin baru yang membutuhkan. (RA)

 

Tags