May 31, 2021 19:59 Asia/Jakarta
  • penandatanganan MoU Perpusnas Iran dan Indonesia
    penandatanganan MoU Perpusnas Iran dan Indonesia

Kepala Perpustakaan Nasional Iran dan Indonesia menandatangani nota kesepahaman atau MoU dalam rangka memperluas kerja sama di bidang perpustakaan dan informasi.

Dikutip IRNA, Senin (31/5/2021), dalam acara penandatanganan nota kesepahaman kerja sama perpustakaan Iran dan Indonesia yang dihadiri oleh Kepala Perpustakaan Nasional Indonesia Muhammad Syarif Bando, dan digelar secara virtual, Kepala Perpustakaan Iran mengatakan, detail nota kesepahaman ini berkenaan dengan beragam masalah yang dapat meningkatkan peluang pengembangan dan pertukaran kedua negara.

Ashraf Boroujerdi menuturkan, dalam nota kesepahaman ini langkah kedua negara seputar naskah-naskah tulisan tangan, dan pelatihan merawat, menjaga serta meningkatkan ilmu perpustakaan, menjadi perhatian dua pihak.

Di sisi lain Kepala Perpusnas Indonesia Muhammad Syarif Bando mengatakan, penandatanganan nota kesepahaman ini dapat membuka kesempatan kerja sama luas dua negara di berbagai bidang.

Ronny Prasetyo Yuliantoro, Dubes LBBP RI untuk Republik Islam Iran pada kesempatan ini menekankan pentingnya hubungan Iran-Indonesia, dan penandatanganan nota kesepahaman ini. (HS)

Tags