PM Rezim Pecat Kepala Lembaga Siber, Ada Apa ?
(last modified Wed, 05 Jan 2022 12:11:58 GMT )
Jan 05, 2022 19:11 Asia/Jakarta
  • PM Rezim Pecat Kepala Lembaga Siber, Ada Apa ?

Perdana Menteri Israel memberhentikan kepala departemen siber nasional rezim Zionis karena ketidakpuasan atas kinerjanya yang dianggap lemah dalam menangani dunia maya.

Jerusalem Post melaporkan, departemen siber nasional rezim Zionis mengumumkan pemberhentian Yigal Unna dari jabatan kepala departemen strategis  tersebut hari ini, Rabu (5/1/2022).

Perdana Menteri Rezim Zionis, Naftali Bennett, akan mengumumkan penggantinya, tetapi belum ada orang yang disebutkan namanya.

Yigal Unna adalah kepala ketiga departemen siber nasional rezim Zionis, Tetapi dialah yang pertama diberi wewenang penuh, termasuk pasukan pertahanan siber yang sebelumnya dipegang oleh Badan Keamanan Dalam Negeri Israel, Shabak.

Sebelumnya, dua hari lalu, situs web surat kabar Jerusalem Post dan akun Twitter surat kabar berbahasa Ibrani Maariv diretas pada Senin pagi menjelang peringatan haul kedua kesyahidan Haji Qassem Soleimani. (PH)

Tags