Menlu Suriah: Iran Berlaku Baik pada Tetangga-Tetangganya
(last modified Thu, 24 Mar 2022 09:03:39 GMT )
Mar 24, 2022 16:03 Asia/Jakarta
  • Menlu Iran dan Menlu Suriah di Damaskus
    Menlu Iran dan Menlu Suriah di Damaskus

Menteri Luar Negeri Suriah mengaku mendukung pertemuan dan dialog Iran-Arab Saudi, dan berharap kondisi kawasan dan dunia akan membantu pemulihan hubungan dua negara.

Faisal Mekdad, Kamis (24/3/2022) dalam pertemuan dengan Menlu Iran, Hossein Amir Abdollahian di Damaskus, membicarakan kerja sama bilateral, perkembangan regional dan situasi internasional.
 
Dalam pertemuan itu, Menlu Suriah menyatakan kegembiraannya atas kedekatan negaranya dengan Iran, dalam menghadapi krisis-krisis regional.
 
Faisal Mekdad menuturkan, "Kami di front perlawanan selalu mengambil sikap-sikap yang sejalan". Menurut Menlu Suriah, pemulihan hubungan negara-negara Arab dengan Republik Islam Iran adalah masalah yang urgen.
 
"Iran berlaku baik dengan negara-negara tetangganya, dan kami mendukung kontak serta pertemuan Iran-Saudi, kami berharap situasi regional dan internasional akan mendukung pemulihan hubungan ini," ujarnya.
 
Di sisi lain, Faisal Mekdad menilai kerja sama ekonomi Iran-Suriah pada kondisi sanksi, dan tekanan asing, penting serta urgen bagi negara ini. (HS)