Yaman: Saudi Perlambat Pembebasan Kapal Minyak Kami
(last modified Wed, 06 Apr 2022 12:45:22 GMT )
Apr 06, 2022 19:45 Asia/Jakarta
  • kapal tanker Yaman
    kapal tanker Yaman

Wakil Kepala Organisasi Pelabuhan-Pelabuhan Laut Merah mengabarkan keterlambatan pembebasan kapal-kapal minyak Yaman oleh Koalisi Arab Saudi.

Dikuktip stasiun televisi Al Masirah, Rabu (6/4/2022), Yahya Sharafuddin mengatakan, "Yaman masih memiliki sejumlah kapal yang ditahan musuh, dan Koalisi Saudi sengaja memperlambat pembebasan kapal-kapal minyak Yaman."

Terkait kapal tanker pengangkut bensin, Caesar yang ditahan oleh Koalisi Saudi, Yahya Sharafuddin menjelaskan, "Bagi Yaman bongkar muat kapal ini di pelabuhan Ras Issa bisa saja dilakukan, akan tetapi musuh mencegahnya."

Sebelumnya Juru bicara Perusahaan Minyak Nasional Yaman mengumumkan, Angkatan Laut Koalisi Saudi melarang masuknya sebuah kapal pengangkut bensin bernama Caesar ke pelabuhan Al Hudaydah. (HS)