Lebih dari 1.000 Tawanan Yaman dan Koalisi Saudi akan Bebas
(last modified Fri, 05 May 2023 14:06:22 GMT )
May 05, 2023 21:06 Asia/Jakarta
  • tawanan Yaman
    tawanan Yaman

Ketua Komite Nasional urusan Tawanan Pemerintah Penyelamatan Nasional Yaman mengabarkan, pada putaran berikutnya 1.400 tawanan Yaman, dan Koalisi Arab Saudi-Uni Emirat Arab, akan dibebaskan.

Abdul Qadir Al Murtadha, Jumat (5/5/2023) seperti dikutip TV Al Masirah mengatakan, "Kami masih menunggu pembentukan komite-komite sehingga kedua pihak yaitu Yaman dan Koalisi Saudi, bisa mengunjungi para tawanan, sesuai dengan kesepakatan sebelumnya. Akan tetapi pasukan bayaran afiliasi Koalisi Saudi menghambatnya, dan menentukan syarat."
 
Ia menambahkan, "Pada putaran berikutnya rencananya 1.400 tawanan dari kedua belah pihak akan dibebaskan, dan jika terkait perluasan pertukaran tawanan disepakati, maka kami menyambutnya."
 
Menurut pejabat Yaman ini, orang-orang Amerika Serikat, beberapa waktu lalu menghambat proses perdamaian. Mereka pada setiap putaran perundingan menghambat segala bentuk kemajuan terkait pertukaran tawanan.
 
Abdul Qadir Al Murtadha menegaskan, "Yaman siap untuk melakukan pertukaran seluruh tawanan dengan Koalisi Saudi-UEA." 
 
Belum lama ini delegasi Saudi dan Oman, tiba di Sanaa, untuk mengkaji masalah pertukaran tawanan dan gencatan senjata di Yaman. (HS)