Intelijen Irak Tangkap Calon Pengganti Abu Bakr Al Baghdadi
(last modified Thu, 21 May 2020 04:19:50 GMT )
May 21, 2020 11:19 Asia/Jakarta
  • Abdul Nasser Qardash
    Abdul Nasser Qardash

Dinas intelijen Irak mengabarkan penangkapan Abdul Nasser Qardash, calon pengganti pemimpin kelompok teroris, Abu Bakr Al Baghdadi.

Fars News (20/5/2020) melaporkan, dinas intelijen Irak mengumumkan penangkapan Abdul Nasser Qardash yang merupakan calon pengganti Abu Bakr Al Baghdadi, pemimpin kelompok teroris Daesh.

Kantor berita Irak, Rabu (20/5) mengutip dinas intelijen negara ini menulis, Abdul Nasser Qardash adalah calon kuat pengganti Al Baghdadi.

Pemimpin Daesh, Abu Bakr Al Baghdadi dikabarkan tewas tahun lalu dalam serangan udara dan drone Amerika Serikat. Beberapa sumber media mengabarkan, Abdul Nasser Qardash yang lebih dikenal sebagai Hajji Abdullah Al Afari akan menggantikan Al Baghdadi. (HS)