AS Janjikan Dukungan Kuat kepada Ukraina untuk Lawan Rusia
-
Antony Blinken.
Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Antony Blinken menekankan kembali "dukungan kuat AS" kepada Ukraina dalam menghadapi kemungkinan serangan Rusia.
Hal itu disampaikan Blinken dalam pembicaraan telepon dengan Menteri Luar Negeri Ukraina Dymtro Kuleba pada hari Jumat (11/2/2022) seperti dikutip laman Farsnews.
"Blinken menegaskan kembali "dukungan kuat AS" untuk Ukraina dalam menghadapi ancaman yang semakin besar dari kemungkinan agresi Rusia," kata juru bicara Departemen Luar Negeri AS Ned Price dalam sebuah pernyataan.
"Menlu menggarisbawahi bahwa setiap dan semua agresi terhadap Ukraina oleh Rusia akan dibalas dengan konsekuensi yang cepat, berat, dan terpadu," tambahnya.
Pembicaraan itu dilakukan beberapa jam setelah Penasihat Keamanan Nasional AS, Jake Sullivan memperingatkan serangan yang akan segera terjadi dari Rusia terhadap Ukraina dan mendesak warga Amerika untuk meninggalkan negara itu dalam waktu 48 jam.
Barat, terutama Amerika, selalu mencari cara untuk menekan Rusia sebagai kekuatan rivalnya di Timur. Sekarang dengan klaim kehadiran pasukan Rusia di dekat perbatasan Ukraina, Barat menemukan alasan baru untuk memperburuk ketegangan dan meningkatkan tekanan terhadap Moskow.
Rusia berulang kali menyatakan kehadiran pasukannya di perbatasan dengan Ukraina merupakan tindakan militer yang normal, tetapi AS dan sekutunya mencoba mengesankan bahwa situasi di perbatasan Rusia-Ukraina sedang kacau. (RM)