Okt 01, 2022 18:47 Asia/Jakarta
  • sekolah di Roma, Italia
    sekolah di Roma, Italia

Seorang guru sekolah di Roma, Italia memotong rambut salah seorang pelajar perempuan asal Iran, karena menolak mendukung protes dan kerusuhan di negaranya.

Dikutip PressTV, Sabtu (1/10/2022) seorang guru di Sekolah Menengah Ilmu Manusia Leonardo Da Vinci, kota Roma, memotong rambut pelajar perempuan Iran, setelah mengabaikan permintaannya untuk menyampaikan solidaritas atas protes dan kerusuhan yang terjadi di Iran.

Pada hari Jumat, koresponden PressTV mendatangani sekolah tersebut dan meminta wawancara dengan guru bersangkutan tetapi ditolak secara halus. Menurutnya seluruh staf sekolah dilarang memberi keterangan terkait masalah ini kepada media. Saat ini guru tersebut terancam mendapatkan sanksi disiplin dari otoritas pendidikan Italia. 

 

 
 

Wali Kota Roma, Roberto Gualtieri mengatakan, kasus yang menimpa pelajar asal Iran, jika terbukti, maka hal itu akan menjadi bentuk intimidasi yang tak bisa ditolelir.

Asosiasi Kepala Sekolah Nasional kota Roma menegaskan bahwa guru harus bertindak sangat hati-hati, dan kepala sekolah harus memastikan bahwa sekolah adalah tempat untuk tumbuh, bukan tempat untuk mencari sensasi media. (HS)

Tags