Pawai Pendukung Palestina di Peringatan Hari Nakba di London
(last modified Sun, 14 May 2023 08:13:48 GMT )
May 14, 2023 15:13 Asia/Jakarta

Para pendukung Palestina menggelar aksi demo bersamaan dengan peringatan pendudukan Palestina oleh Israel ke-75 atau yang dikenal dengan Hari Nakba, di berbagai jalan London, Inggris sambil meneriakkan slogan anti-Zionis.

15 Mei 1948 dikenal sebagai Hari Nakba bagi bangsa Palestina dan simbol pengusiran paksa rakyat Palestina oleh rezim Zionis Israel.

Hari Nakba dalam pandangan rakyat Palestina mengingatkan hari-hari pahit, yakni pendudukan tanah air dan perampasan tanah mereka serta pengusiran paksa ratusan ribu warga Palestina oleh rezim Zionis Israel.

Menurut laporan Iran Press, para simpatisan Palestina di Inggris menggelar aksi demo di London Sabtu (13/5/2023) bertepatan dengan peringatan Hari Nakba sambil membawa bendera Palestina dan foto syuhada serangan lima hari Israel ke Jalur Gaza.

Sambil meneriakkan yel-yel "Bebaskan Palestina", para demonstran menyebut pemerintah London mitra kejahatan rezim Zionis terhadap rakyat Palestina, khususnya anak-anak dan perempuan tertindas ini.

Simpatisan Palestina di aksi demo Hari Nakba di jalan-jalan London juga meneriakkan slogan "Cukup sudah penjajahan", "Palestina akan Bebas" dan "Apartheid harus Diakhiri", serta memprotes kebijakan BBC terhadap Palestina.

Sejumlah pendukung Palestina selama aksi demo Hari Nakba di London kepada wartawan Iran Press mempertanyakan kebijakan pemerintah Inggris dalam mendukung rezim Zionis Israel.

Pendukung Palestina dalam wawancara tersebut berbicara menentang rezim apartheid Israel terhadap rakyat Palestina, dan mengatakan, kebijakan memicu pengungsian jutaan warga Palestina dari tanah air mereka.

Menurut data PBB, sebanyak enam juta pengungsi Palestina selama beberapa dekade hidup di 58 kamp sementara pengungsi di Palestina dan negara-negara sekitar.

Lebih lanjut para pendukung Palestina ini seraya mengkritik kebijakan bias Televisi BBC dalam mendukung rezim Zionis, menyebut media ini mengabaikan transformasi di bumi Palestina dan pembunuhan warga Palestina serta menyebut media ini mitra pemerintah Inggris.

Selama aksi demo Hari Nakba di London, selain umat Muslim, pengikut agama lain termasuk Kristen dan sejumlah Yahudi juga turut serta, dan menekankan pembentukan pemerintah independen Palestina dan diakhirinya kejahatan serta serangan rezim Zionis terhadap rakyat Palestina. (MF)