Turki: Ankara Berupaya Membangun Stabilitas dan Keamanan di Kawasan
https://parstoday.ir/id/news/world-i184192-turki_ankara_berupaya_membangun_stabilitas_dan_keamanan_di_kawasan
Pars Today - Merujuk pada perkembangan internal di Iran dan ancaman AS serta rezim Zionis, Menteri Luar Negeri Turki mengumumkan bahwa masalah internal Iran harus diselesaikan dari dalam.
(last modified 2026-01-16T04:14:30+00:00 )
Jan 16, 2026 11:13 Asia/Jakarta
  • Menteri Luar Negeri Turki Hakan Fidan
    Menteri Luar Negeri Turki Hakan Fidan

Pars Today - Merujuk pada perkembangan internal di Iran dan ancaman AS serta rezim Zionis, Menteri Luar Negeri Turki mengumumkan bahwa masalah internal Iran harus diselesaikan dari dalam.

Merujuk pada perkembangan di Iran, Menteri Luar Negeri Turki Hakan Fidan menekankan dalam konferensi pers pada hari Kamis (15/01/2026), "Ankara mengikuti perkembangan di Iran dengan saksama."

Menyatakan bahwa masalah internal Iran harus diselesaikan dari dalam, Fidan mengumumkan bahwa upaya diplomatik Ankara untuk Iran terus berlanjut dan masalah itu harus diselesaikan melalui dialog.

Menteri Luar Negeri Turki menekankan, Ankara akan berupaya membangun stabilitas dan keamanan di kawasan ini.

"Beberapa negara yang memusuhi Iran mencoba untuk campur tangan dengan menyalahgunakan situasi internal negara ini," imbuhnya.

Menteri Luar Negeri Turki juga mengatakan menanggapi pemberlakuan tarif perdagangan terhadap mitra ekonomi Iran oleh AS, Pernyataan mengenai Iran ini perlu ditinjau kembali.

Menlu Turki menekankan bahwa Ankara menentang tindakan militer apa pun terhadap Iran dan akan berupaya untuk membangun stabilitas di kawasan.

Sebelumnya, Menteri Luar Negeri Iran Sayid Abbas Araghchi dan Menteri Luar Negeri Turki Hakan Fidan berbicara melalui telepon tentang perkembangan terkini di Iran.

Menjelaskan peristiwa beberapa hari terakhir dan peningkatan kekerasan dalam protes damai oleh orang-orang yang berafiliasi dengan kekerasan dan terorisme, yang menyebabkan kematian sejumlah warga negara Iran, Menteri Luar Negeri Iran berbagi detail intervensi asing dan kerusuhan saat ini dengan Menteri Luar Negeri Turki.

Para pejabat Turki telah mendukung pemerintah dan rakyat Iran dalam beberapa hari terakhir, dan menyebut kerusuhan baru-baru ini sebagai rencana Amerika-Israel dan menyatakan keprihatinan mereka tentang situasi saat ini.(sl)