Presiden Rusia Ingin Perkuat Kerjasama dengan Dunia Islam
-
Vladimir Putin
Presiden Rusia menegaskan kesiapan negara ini untuk memperkuat kerja sama dengan Dunia Islam dalam memerangi terorisme.
Kantor berita Sputnik (17/5) melaporkan, Vladimir Putin, Presiden Rusia, Rabu (17/5) dalam pesannya untuk dua pertemuan bertema Dunia Islam di negara itu mengaku percaya bahwa upaya-upaya bersama dapat memainkan peran efektif dalam memerangi terorisme dan menyelesaikan krisis regional secara damai.
Putin juga menyinggung soal tantangan-tantangan yang dihadapi negara-negara Muslim terkait terorisme, ekstremisme dan masalah-masalah ekonomi serta sosial.
Presiden Rusia meminta seluruh Muslimin dunia untuk percaya sepenuhnya kepada Rusia, karena negara ini siap memperluas kerja sama dengan mitra-mitra regionalnya untuk membangun sistem global yang berkeadilan dan demokratis, serta terhindar dari fanatisme, diskriminasi dan dominasi.
Pertemuan periodik terkait pandangan-pandangan strategis "Rusia dan Dunia Islam" digelar di Grozny, ibukota Chechnya dan pertemuan ekonomi internasional dengan tema yang sama digelar tanggal 18-19 Mei 2017 di Kazan, ibukota Tatarstan. (HS)