Jan 24, 2023 10:09 Asia/Jakarta
  • 24 Januari 2023
    24 Januari 2023

Hari ini Selasa, 24 Januari 2023 bertepatan dengan 2 Rajab 1444 Hijriah Qamariah atau menurut kalender nasional Iran tanggal 4 Bahman 1401 Hijriah Syamsiah. Berikut kami hadirkan beberapa peristiwa bersejarah yang terjadi hari ini.

Ibnu Rumi Lahir
 
1223 tahun yang lalu, tanggal 2 Rajab tahun 221 HQ, Ibnu Rumi, penyair terkenal Arab terlahir di dunia di kota Baghdad.

Sejak kecil Ibnu Rumi menimba ilmu dari ayahnya dan dari ulama-ulama terkemuka pada masa itu. Ibnu Rumi sejak muda telah menguasai ilmu sastra dan telah menciptakan syair-syair yang indah.
 
Ibnu Rumi dianggap sebagai penyair khusus Imam Hasan Askari as, salah  satu keturunan Rasulullah Saw, karena banyak menciptakan syair yang memuji beliau. Rumi meninggal tahun 283 Hijriah.

Penggalian Minyak Pertama Berhasil Dilakukan

164 tahun yang lalu, tanggal 24 Januari 1859, untuk pertama kalinya, sumur pengeboran minyak berhasil mengeluarkan minyak dari dalam bumi.

Pengeboran minyak

Sumur ini dibuat oleh Edwin Lorentine Drake di tengah kawasan pertanian di barat laut Pennsylvania. Drake memilih lokasi tersebut untuk usaha pengeboran  minyaknya karena sebelumnya, warga kawasan itu sudah sering menemukan minyak ketika menggali sumur untuk mencari air biasa.

Sumur ini kemudian dikenal dengan nama The Drake Well, dan keberhasilan pengeboran minyak pertama ini memulai eksplorasi minyak di seluruh dunia.

Demonstrasi Perwira AU Iran

44 tahun yang lalu, tanggal 4 Bahman 1357 HS, rakyat kembali mengadakan demonstrasi besar-besaran menentang perintah Rezim Pahlevi yang melarang rakyat untuk melakukan pertemuan lebih dari dua orang.

Dalam demonstrasi ini banyak rakyat yang gugur syahid akibat tindakan represif tentara Shah.

Pada hari ini pula, sejumlah besar perwira Angkatan Udara turun ke jalan-jalan untuk berdemonstrasi dan menunjukkan kesetiaan mereka kepada Imam Khomeini. Di akhir demonstrasi, para perwira itu mengeluarkan resolusi yang berisi kecaman atas kejahatan Rezim Shah Pahlevi dan kesiapan mereka untuk mendukung Imam Khomeini.

Tags