Okt 25, 2023 11:28 Asia/Jakarta

Mencermati Penolakan Keras AS dengan Gencatan Senjata di Gaza.

Amerika Serikat, sebagai sekutu strategis rezim Zionis, tidak hanya memberikan segala jenis bantuan senjata kepada rezim tersebut untuk menyerang Jalur Gaza, tetapi juga sangat menentang gencatan senjata dalam perang berdarah saat ini dengan alasan palsu.

John Kirby, Koordinator Komunikasi Strategis di Dewan Keamanan Nasional Gedung Putih, pada Selasa (24/10/2023) pagi mengatakan bahwa sekarang bukan waktu yang tepat untuk gencatan senjata di Jalur Gaza.

Kirby menekankan secara tidak langsung tentang perlunya melanjutkan pembantaian terhadap rakyat Jalur Gaza oleh rezim Zionis, dan mengklaim bahwa Tel Aviv mempunyai hak untuk mempertahankan diri dan menargetkan para pemimpin Hamas.

Menurutnya, Kami akan terus mendukung Israel dan fokus kami adalah memastikan mereka mendapatkan apa yang dibutuhkan untuk melanjutkan perang.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri AS juga menolak gencatan senjata di Gaza pada hari Senin (23/10) dan mengklaim bahwa gencatan senjata apa pun akan memberikan kesempatan kepada Hamas untuk memperbarui pasukannya guna melanjutkan serangannya terhadap rezim Zionis. More ...

Tags