Jun 10, 2024 20:05 Asia/Jakarta
  • Plt Menlu Iran Ali Bagheri hadiri pertemuan BRICS
    Plt Menlu Iran Ali Bagheri hadiri pertemuan BRICS

Plt Menteri Luar Negeri Iran, dalam pertemuan Menlu negara-negara BRICS, di Rusia, mengatakan, Iran, dengan membalas serangan Israel, telah membuktikan tidak akan membiarkan stabilitas dan keamanan kawasan diganggu penjajah.

Ali Bagheri, Senin (10/6/2024) dalam pertemuan Menlu BRICS, menuturkan, "Kami mengucapkan terimakasih atas seluruh pemimpin dan rakyat negara anggota BRICS, karena telah menyampaikan belasungkawa atas gugurnya Presiden dan Menlu Iran."
 
Ia menambahkan, "Republik Islam Iran, sebagai anggota baru BRICS, aktif dalam berbagai program baik keamanan, politik, maupun ekonomi, dan percaya dengan tekad bersama serta prioritas program kerja, keinginan serta kebutuhan bersama terutama di bidang ekonomi, BRICS akan mampu meraih kesuksesan."
 
Menurut Ali Bagheri, dengan menyelenggarakan pertemuan luar biasa terkait Gaza, BRICS, menunjukkan keinginan untuk mendapatkan solusi-solusi efektif atas berbagai tantangan, serta ancaman terhadap keamanan dan stabilitas internasional, dan kawasan.
 
"Republik Islam Iran, serius dalam memperkuat stabilitas regional, dan dalam kerangka ini, dengan membalas serangan Israel, ke Konsulat Iran, di Damaskus, membuktikan tidak akan membiarkan stabilitas dan keamanan kawasan diganggu oleh para penjajah," pungkasnya. (HS) 

Tags