Pejabat Uni Eropa: UNIFIL Harus Diperkuat
(last modified Sun, 20 Oct 2024 06:41:15 GMT )
Okt 20, 2024 13:41 Asia/Jakarta
  • Pejabat Uni Eropa: UNIFIL Harus Diperkuat

Pejabat kebijakan luar negeri Uni Eropa menyerukan penguatan dan peningkatan kehadiran Pasukan Penjaga Perdamaian PBB di Lebanon Selatan (UNIFIL).

Tehran, Parstoday- Josep Borrell, Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa menjelang pertemuan para menteri pertahanan Kelompok Tujuh di Italia hari Sabtu (19/10/2024) mengulangi posisi kritis Uni Eropa terhadap serangan rezim Zionis terhadap pasukan penjaga perdamaian PBB di Lebanon (UNIFIL), dan mengatakan bahwa misi organisasi internasional ini harus direvisi dan diperkuat.

Kepala kebijakan luar negeri Uni Eropa menyebut serangan rezim Israel terhadap UNIFIL tidak dapat diterima dan menambahkan bahwa pasukan PBB harus dihormati di seluruh dunia.

Sebelumnya, Andrea Tennetti, Juru Bicara Pasukan Penjaga Perdamaian PBB hari Jumat mengumumkan bahwa tentara Israel sengaja menargetkan pasukan penjaga perdamaian di Lebanon selatan.

Sementara itu, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu meminta Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres menarik pasukan UNIFIL dari Lebanon selatan.

Pasukan penjaga perdamaian PBB di Lebanon selatan ditempatkan di daerah perbatasan Lebanon selatan dengan daerah utara wilayah pendudukan .

Sejauh ini, sejumlah pasukan penjaga perdamaian terluka akibat serangan tentara rezim Zionis, dan isu ini mendapat kecaman luas di seluruh dunia.(PH)